Pemdes Serumbung Pasang Stiker di Rumah Penerima Bantuan

oleh -534 Dilihat
oleh

TUBARSNEWS.COM – Berbagai upaya dilakukan pemerintah Desa ( pemdes) Serumbung Kecamatan Kerkap, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, dengan memasang stiker di rumah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT ,BPNT, PKH dan Bansos, agar bantuan tepat sasaran. Disamping itu, diharapkan dengan adanya stiker ini masyarakat bisa ikut mengawasi penyaluran bantuan yang di kucurkan pemerintah ke masyarakat desa.

Kepala Desa Serumbung Sumiati mengatakan, Senin (10/4/2023), ” Pemasangan stiker ini resmi dilakukan yang bertulisan keluarga pra sejahtera penerima bantuan sosial selain itu ,juga lengkap dengan sanksi jika penerima melapas atau menutupi stiker tersebut,” Kata Kades.

Penempelan ini Lanjut Kades Sumiati, sebagai mengidentifikasikan terkait masyarakat yang mendapatkan bantuan, dan stiker ini menandakan agar bantuan tepat sasaran dan tidak tumpang tindih.

” Alhamdulillah pemasangan berupa Stiker sudah semua sebanyak 78 pemasangan stiker di rumah – rumah warga yang mendapatkan bantuan, karena dengan adanya penempelan stiker ini bisa dijadikan barometer untuk kedepanya, benar-benar transparan dengan adanya pemasangan stiker,” Ujar Kades. (Jonbew)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *