Pemdes Serumbung Adakan Pelatihan Pengurus BUMDesa Manunggal Jaya

oleh -705 Dilihat
oleh

TUBARSNEWS.COM– Pemerintah Desa Serumbung Kecamatan Kerkap, Kabupaten Bengkulu Utara mengadakan pelatihan untuk memajukan  Badan Usaha Milik Desa ( BUMDesa), Bertempat di aula kantor Desa Serumbung Rabu (18/10/2023).

Dalam pelatihan tersebut yang dihadiri oleh Camat Kerkap Halian Ramdani, SH, dari Dinas Pemberdayaan  Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bengkulu Utara Dwi Lestari, S. STP, M. Si, Kepala Desa Serumbung Sumiati, Ketua BPD Desa Serumbung Tamam dan seluruh perangkat Desa, tokoh masyarakat serta pengurus BUMDesa Manunggal Jaya.

Selaku Narasumber dari DPMD Kabupaten Bengkulu Utara Dwi Lestari, S. STP, M. Si Bidang Pembangunan Pengembangan Ekonomi Desa menuturkan bahwa setiap usaha tentu akan maju jika ditekuni dan serius serta kekompakan dalam mengurus suatu usaha.

Untuk itu, BUMDesa Manunggal Jaya inikan mereka mengkhususkan usahanya pada jasa penyewaan dan rencananya akan mengembangkan usaha baru yaitu dibidang peternakan. Hal ini tidak hanya menguntungkan desa tetapi juga menciptakan peluang dan lapangan kerja bagi pemuda-pemuda desa.

BUMDes Manunggal Jaya mendapatkan dukungan semua pihak, yang semuanya berkontribusi untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD). Ini adalah langkah yang sejalan dengan prinsip otonomi desa, di mana BUMDesa memberikan kontribusi signifikan dalam upaya meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat desa.

Dalam upaya untuk lebih meningkatkan transparansi dalam pengelolaan dana dan pertanggungjawaban, BUMDes Manunggal Jaya melaksanakan pelatihan tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk melatih pengurus dan sumber daya manusia yang terlibat dalam kegiatan BUMDes dalam membuat laporan berkala yang tidak hanya terfokus pada laporan keuangan, tetapi juga mencakup pencatatan operasional yang sudah menggunakan sistem yang terintegrasi, jelas Dwi.

Pelatihan ini para peserta yang hadir, termasuk pelaku BUMDes yang terdaftar di desa Serumbung.  Terpantau, pemateri langsung mempraktekkan penggunaan sistem laporan terintegrasi, dan peserta dapat melihat secara langsung melalui infokus dan bisa juga mencoba melalui komputer pribadi masing-masing.

Sementara, Kepala Desa Serumbung Sumiati   berharap dengan diadakan pelatihan seperti ini semoga dapat memberikan informasi yang lebih transparan tentang kegiatan mereka, termasuk kegiatan usaha dan pengeluaran operasional. Hal ini akan memungkinkan pihak desa dan pemerintah daerah untuk mengawasi dan mengukur kinerja BUMDes dengan lebih akurat serta berjalan sesuai apa yang diharapkan kita bersama, tutup Kades. (Jonbew)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *