Mempermudah Pelayanan Masyarakat, Disdukcapil BU Door To Door Ke Kecamatan

oleh -58 Dilihat
oleh

TUBARSNEWS.COM-Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bengkulu Utara tak henti hentinya melakukan Jemput Bola Perekaman KTP-el bagi masyarakat.

Kali ini Disdukcapil melakukan pelayanan terhadap disabilitas/mental. Di mana para petugas dari  Dukcapil mendatangi rumah sekolah dan  warga lansia. Dalam upaya tersebut pihanya berhasil melakukan perekaman warga berkebutuhan khusus.

Implementasi dari program inovasi GEMATI (Gerakan Melayani Administrasi Kependudukan Sepenuh Hati) yang sedang dicanangkan oleh  Dinas Dukcapil Bengkulu Utara yang dipimpin langsung oleh Suwanto selaku Kadis. Dengan Demikian ia berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat bisa lebih mudah dalam memiliki dokumen kependudukan, terlebih bagi masyarakat berkebutuhan khusus dan para pelajar yang sudah cukup umur untuk memiliki KTP-EL.

” Alhamdulillah  meskipun kita door to door ke Kecamatan- kecamatan. Semua membuahkan hasil masyarakat tidak lagi merasa kesulitan untuk membuat dokumen kependudukannya, ” Ujar Kadis Capil. (Jonbew/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *