Pemerintah Kecamatan Airnaningan Mengadakan Musrenbang Tahun 2024

oleh -350 Dilihat
oleh

TUBARSNEWS.COM-Pemerintah Kecamatan Airnaningan, melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2024 di Aula Kantor pekon batu tegi 1 Februari 2024.

Kegiatan ini dihadiri Arpin kepala dinas pemberdayaan (PMD) camat air Naningan, Royensyah SE.MM. anggota DPRD kabupaten Tanggamus Hilman SH, Ikhwani, TNI/polri unsur Forkompimcam, Kepala pekon se-Kecamatan Airnaningan.

Musrenbang tingkat kecamatan adalah suatu forum musyawarah antar pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pembangunan pekon/desa yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah kabupaten/kota.

Dalam sambutannya Kepala Badan Perencana dan Riset Daerah (Baperida) Hendra Wijaya ST. MT menegaskan bahwa hasil dari pembahasan dan kesepakatan musrenbang kecamatan ini akan digunakan sebagai bahan penyusunan rancangan akhir RKPD yang bertujuan untuk menetapkan arah kebijakan dan prioritas pembangunan daerah, serta memastikan usulan program prioritas kecamatan terkait dengan tugas dan fungsi masing-masing OPD.

Dimana telah ditentukan dan disepakati pilihan program-program kegiatan prioritas yang mendesak untuk dijadikan bahan dalam penyusunan Rancangan Akhir RKPD.

“Untuk pemerintah pekon/desa, saya mengimbau agar catatan yang sudah disampaikan oleh OPD dalam menjawab usulan bapak ibu semua agar benar-benar diperhatikan, khususnya terkait usulan infrastruktur.

Sementara itu, Camat Airnaningan royen mengungkapkan bahwa tujuan penyelenggaraan musrenbang tingkat kecamatan ini antara lain membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan pekon/desa yang menjadi kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan, membahas dan menyepakati kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang belum tercakup dalam prioritas kegiatan pembangunan pekon/desa “Dan menyepakati pengelompokan kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan berdasarkan tugas dan fungsi perangkat daerah, terang nya.

Ketua APDESI kecamatan Airnaningan
Saibun Iskandar, memberikan tanggapan selaku ketua apdesi iya berharap apa yang sudah di usulkan, baik pembangunan di bidang infrastruktur bisa terealisasi, itu yang di harapkan di 10 pekon ada nya perataan pembangunan. ( Eko Purwanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *