Rehap SD di Kecamatan Padang Jaya Terkesan Asal Jadi

oleh -1018 Dilihat
oleh

BENGKULU UTARA.TUBARSNEWS.COM- Pemerintah pusat mengucurkan anggaran melalui Dana Alokasi Khusus (DAK ) Tahun 2020 lalu ke Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Pendidikan. Anggaran tersebut guna meningkatkan kwalitas pendidikan di tingkat sekolah wajib belajar 9 tahun. Untuk perbaikan ruang kelas yang rusak dan kurang nyaman untuk tempat berlangsungnya kegiatan belajar dan mengajar.

Namun sangat disayangkan terhadap program tersebut. Yang terkesan kurangnya ketegasan maupun pengawasan dari pihak Dinas pendidikan setempat serta tidak memikirkan kwalitas dan mutu.

Karna ada salah satu Sekolah Dasar (SD) di wilayah kecamatan Padang Jaya, di sekolah ini mendapatkan bantuan rehab dilaksanakan swakelola oleh sekolahan dengan kepala sekolah sebagai penanggung jawab.

Dari hasil pantauan dilapangan sangat disayangkan dalam pelaksanaannya tidak seperti yang diharapkan ,seperti tujuan dari swakelola itu sendiri agar mendapatkan hasil yang lebih baik karena pelaksanaan dengan swakelola ini tidak mengacu pada profit semata atau keuntungan pelaksananya yang mana sekolah sebagai pelaksananya.

Tetapi justru terbalik karena banyak ditemukan kejanggalan dalam pelaksanaannya dan tidak memperdulikan kwalitas,diantaranya dinding yang masih terlihat retak ataupun mengelupas dan hanya bermodal polesan cat tembok serta bagian lantai hanya bermodal acian tapi anggaran terlihat sangat pantastis yaitu 300 juta.

Disamping itu juga banyak kejangalan kejangalan lainya yang tidak sesuai dengan standart yang di terapkan pemerintah terutama pada perehapan bangunan.

Ketika ingin dikonfirmasi terhadap kepala sekolah tersebut mengapa demikian Rabu (17/2/2021). Tapi sayang kepsek tersebut tidak bisa berkomentar banyak, dikarnakan dirinya ingin cepat cepat pergi menuju kantor dinas Pendidikan.

” Kalau urusan fisik kita ngk tangungjawab lagi, karna kami sudah serah terima ke Dinas Pendidikan,” cetus kepsek sembari beranjak pergi nama kepsek dan no sekolah SD tersebut masih tersimpan di file redaksi.

Selain itu ada juga upaya konfirmasi melalui via wash app terhadap Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkulu Utara, namun sangat di sayangkan hingga berita ini diturunkan belum mendapatkan hak jawab yang pasti. Ini terkesan ada pembiaran dari dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten yang bertugas mengawasi pelaksanakan rehab di sekolah itu mengigat perehapan itu baru saja usai dalam beberapa bulan belakangan ini.      (Sukiman )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *