Rapat RPJMDES Batu Raja R, Camat Sampaikan Terima Kasih Terhadap Kades Sahri

oleh -328 Dilihat
oleh

BENGKULU UTARA.TUBARSNEWS.COM- Dalam Rangka melaksanakan Kegiatan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa ( RPJMDes), Desa Batu Raja Rejang langsung mengadakan rapat bersama dihadiri oleh Camat Hulu Palik Sahmad, Kepala Desa Batu Raja Rejang Sahri, Bhabinkamtibmas Kamtono, Ketua BPD dan Anggota, PLD, Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat serta Karang Taruna, Jum’at (27/5/2022).

Dalam Penyampaian Camat Hulu Palik Sahmad mengucapkan terima kasih terlebih dahulu diakhir jabatan terhadap Kepala Desa Batu Rajo Rejang. Yang telah mengabdi selama Enam Tahun Selama ini, dikarenakan Kepala Desa Sahri tidak lagi ikut mencalonkan diri sebagai Kepala Desa yang akan digelar dalam waktu dekat ini.

” Semoga Pak Kades Sahri usai menjabat semoga kedepannya semakin sukses amin,” jelas Camat Sahmad.

Disamping itu, Camat Hulu Palik juga berpesan terhadap seluruh Cakades Batu Rajo R yang akan berkontestasi merebut kursi sebagai Kepala Desa. Berpolitik la yang sehat dan jangan maney politik hal itu tidak akan baik kedepannya.

” Pilihlah yang tidak pake duit. Kalau Cakades Pake duit tidak usah dipilih, sebab kedepannya tidak akan baik terhadap Desa,” Kata Camat.

Sementara, Kepala Desa Sahri mengutarakan bahwa dirinya dulu visi dan misinya tidak begitu banyak yaitu hanya menjadi pelayan masyarakat dan mengurus apa yang menjadi keinginan masyarakat. Hal itu sudah dilakukannya semenjak dirinya menjabat sebagai Kepala Desa Batu Raja Rejang hampir 6 Tahun.

” Saat saya mengutarakan visi dan misi saat itu tidak begitu banyak yaitu mengurus apa yang menjadi keinginan dari masyarakat,” Kata Kades.

Tambah Kades, nah perlu pak camat ketahui bahwa saat ini ada 3 Cakades yang sudah dikeluarkan surat oleh pihak Desa melalui dirinya, akan tetapi yang mencalonkan sudah mendaftar yaitu ada 4 Cakades, dengan begitu dirinya tidak begitu tangung jawab terhadap satu orang calon tersebut dikarenakan surat yang ia keluarkan hanyalah 3 Cakades.

Disamping itu Kades Sahri juga menjelaskan terkait Bantuan ditahun 2022 ini dirinya hanya bisa menyalurkan BLT DD dan Bantuan berupa bibit kambing.

” Untuk Desa kita tahun ini hanya penyaluran BLT DD dan bantuan kambing satu rumah dikasih satu ekor kambing untuk bangunan berupa fisik sampai saat tidak ada, ” Pungkas Kades Sahri.

Terpantau Rapat RPJMDES berlangsung alot dikarenakan masih menunggu pihak kabupaten sebagai pemateri dari kegiatan tersebut. (Jonbew)

No More Posts Available.

No more pages to load.