Diduga Depresi, Seorang Warga Kecamatan Kerkap Akhiri Hidup Dengan Gantung Diri

oleh -800 Dilihat
oleh

BENGKULU UTARA.TUBARSNEWS.COM – Seorang pria berinisial Wo ( 47) Tahun  ditemukan meninggal gantung diri dengan seutas tali berbahan kain dipondok samping rumah di Desa Aur Gading Kecamatan Kerkap Kabupaten Bengkulu Utara, Kamis (12/8/2021).

Kapolsek Kerkap IPDA. Ratno, SH menyebut pihaknya menerima laporan warga atas temuan pria tidak bernyawa dengan gantung diri.

“Betul. Kita telah mendapatkan Laporan dari warga masyarakat tentang adanya seorang yang telah di temukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa dengan diduga gantung diri,” jelas Kapolsek saat dikonfirmasi wartawan tubarsnews.com.

Ratno menyebut,Bahwa sebelum korban gantung diri, sekitar 2 bulan lalu korban mengalami kecelakaan tunggal sehingga  mengakibatkan korban mengalami gangguan penglihatan dan sering mengeluh baik ke keluarga maupun tetangga.

Berdasarkan keterangan saksi inisial Ha (40) Tahun Desa Aur Gading yang merupakan sepupunya menerangkan bahwa sebelum kejadian gantung diri, korban sering main kerumah dan mengeluh masalah penglihatannya dan korban pernah terucap akan bunuh diri namun saksi menasehati agar jangan bunuh diri dan berusaha untuk berobat agar penglihatannya pulih kembali.

Lanjut Kapolsek, dari hasil pulbaket dan olah TKP korban di duga bunuh diri di karenakan faktor depresi.

Tambah Kapolsek atas kejadian tersebut pihaknya turut prihatin dan berduka cita atas meninggalnya korban dan semoga pihak keluarga di berikan ketabahan.

Untuk itu pihaknya menghimbau supaya warganya lebih mendekatkan diri dan selalu memohon petunjuk serta perlindungan pada Tuhan Yang Maha Esa.

Jika mengalami suatu permasalahan jangan mudah putus asa dan semua selalu ada jalan keluarnya kewajiban manusia berusaha dan berdoa yakin saja Tuhan akan selalu memberikan solusi bagi Hamba-Nya yang selalu meminta hanya kepada-Nya. Kata Ratno.

Sambung Kapolsek adapun tindakan yang dilakukan, Mendatangi TKP (Tempat Kejadian Perkara),Melakukan olah TKP, Koordinasi dengan pihak puskesmas agar dilakukan Visum et repertum Mayat dan Koordinasi dengan Kepala Desa Aur Gading kecamatan kerkap dan pihak keluarga korban, Mencatat Identitas para saksi di TKP, Mengamankan BB dan interogasi para saksi di lapangan serta Melengkapi mindik, Pungkas Kapolsek. ( Jonbew)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *