Desa Padang Kala Laksanakan Titik Nol Sebagai Tanda Mulainya Pekerjaan

oleh -497 Dilihat
oleh
photo lokasi titiknol

BENGKULU UTARA.TUBARSNEWS.COM-Desa Padang Kala Kecamatan Air Padang Kabupaten Bengkulu Utara Jumat (16/4/2021) melaksanakan Titik Nol sebagai tanda mulainya suatu pekerjaan.

Kepala Desa Padang Kala Morten Proshansen,SH.MH menjelaskan untuk bulan kedua ini pihaknya telah melaksanakan Titik Nol disamping itu ada juga kegiatan lainnya seperti Penyaluran BLT DD sebanyak 90 kk, Bagi Masker dan Launching Posko.

” Saat ini kita sudah melaksanakan Penyaluran BLT DD dan ada juga kegiatan berupa fisik yaitu membangun Drainase sepanjang 700 Meter,” kata Morten, SH.MH

Sementara tambah Morten, dirinya berharap terhadap penerima BLT DD tolong uang yang mereka terima pergunakanlah dengan baik jangan dibelanjakan yang tidak ada manfaatnya.

” Inikan bantuan, saya mohon kiranya pergunakanlah uang tersebut dengan baik,” Pungkas Kades.

Dari Pantauan terlihat hadir Kades Padang Kala Morten, Kasi PMD, Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa, Pendamping Desa, BPD Desa Padang Kala Serta Tokoh Masyarakat.( Sukiman )

No More Posts Available.

No more pages to load.