Atasi Krisis Air, Masyarakat Tanjung Putus Bangun Bak Penampungan Air Hujan

oleh -597 Dilihat
oleh

BENGKULU UTARA.TUBARSNEWS.COM – Pembangunan bak penampungan air hujan seolah menjadi solusi tepat dalam mengatasi krisis air di Desa Tanjung Putus yang terletak lokasi transmigrasi Tanjung Putus Kecamatan Kerkap Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Solusi  mengatasi krisis air dengan membangunan bak penampungan air hujan ini mulai dilakukan oleh Pemerintah Desa bersama ketua KKM Bermani Tanjung dengan dibantu oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Provinsi Bengkulu.

Kepala Desa Tanjung Putus Kusindah melalui Sekretaris Desa (Sekdes) Amir mengatakan, pembangunan bak penampungan air hujan yang didanai oleh BBWS Provinsi Bengkulu ini sebagai upaya untuk mencegah terjadinya krisis air pada saat musim kemarau dan kekurangan air jika dibutuhkan oleh masyarakat setempat.

“ Pembangunan ini berdasarkan inisiatif para masyarakat dan langsung bergerak membuat berupa profosal pengajuan pembangunan bak penampungan air hujan ke BBWS ini sebagai cadangan air, jika suatu waktu terjadi krisis air,” kata Sekdes Amir Rabu (1/12/2021).

Sementara Ketua KKM Bermani Tanjung Suherman menerangkan, bak penampung air hujan seluas 3 x 7 meter persegi yang dilengkapi filter air tersebut dibangun disamping Kantor Desa dan dekat sarana ibadah ini dikerjakan secara swakelola oleh masyarakat.

“Curahan air hujan dari atap sehingga airnya sudah bisa langsung digunakan dikarenakan sudah dilengkapi dengan filter,” jelas Suherman.

Tambah Suherman menjelaskan pembangunan penampungan air hujan ini merupakan usulan murni dari masyarakat yang difasilitasi BBWS Provinsi Bengkulu.

“Program air bersih ini merupakan swakelola yang dikerjakan oleh masyarakat  mulai dari pembelian material hingga pembangunan yang difasilitasi oleh BBWS,” Pungkas Suherman. (Idil)

No More Posts Available.

No more pages to load.